Profil Sekolah

PROFIL SEKOLAH
KEADAAN SEKOLAH

A. Lingkungan Sekolah
SDN Sungai Gampa 2 terletak di Kecamatan Rantau Badauh Kabupaten Barito Kuala, tepatnya di Desa Sungai Gampa, ibukota Kecamatan Rantau badauh dan juga berada di pinggir jalan Brigjen H. Hasan Baseri. Oleh karena itu kedudukan SDN Sungai Gampa 2 menjadi sangat strategis karena berada di salah satu lintasan utama jalur menuju Banjarmasin (Ibu Kota Propinsi Kalimantan Selatan), baik yang datang dari arah Kota Banjarmasin dan sekitarnya (arah selatan) ataupun dari kecamatan Barambai dan sekitarnya (arah utara).
Lingkungan SDN Sungai Gampa 2 terdeskripsikan sebagaimana berikut :
1) Sekolah berada di jantung ibu kota kecamatan
2) SDN Sungai Gampa 2 merupakan salah satu lembaga pendidikan dasar yang ada di Desa Sungai Gampa, di samping SDN Sungai Gampa 1 dan Madrasah Ibtidaiyah Swasta
3) Kehidupan perekonomian pengguna pendidikan mayoritas petani dan pedagang.
4) Jarak tempuh peserta didik ke sekolah rata-rata cukup dekat dikarenakan wilayah desa Sungai Gampa terdiri dari daerah dataran rendah.

B. Keadaan Sarana dan Prasarana Sekolah
1. Tanah dan Halaman
Tanah sekolah merupakan tanah hibah dari salah satu anggota masyarakat Desa Sungai Gampa pada tahun 1962 seluas 1.089 m2 dan pembelian dari masyarakat desa Sungai Gampa pada tahun 1987 seluas 894 m2. Luas areal seluruhnya 1.983 m2.
Keadaan Tanah SDN Sungai Gampa 2
Status : Milik Negara
Luas Tanah : 1.983 m2
Luas Bangunan : 1.400 m2

2. Gedung Sekolah
Bangunan sekolah pada umumnya dalam kondisi baik. Namun jumlah ruang kelas untuk menunjang kegiatan belajar belum memadai. SDN Sungai Gampa 2 untuk tahun pelajaran 2013/2014 masih kekurangan 2 ruang kelas.
Keadaan Gedung SDN Sungai Gampa 2
Luas Bangunan : 1.400 m2
Ruang Kepala Sekolah : 1 baik
Ruang Tata Usaha : 1 baik
Ruang Guru : 1 baik
Ruang Kelas  : 3 baik 3 rusak ringan
Ruang Perpustakaan : 1 baik
Ruang UKS : 1 baik


VISI, MISI, DAN TUJUAN SEKOLAH
1. Visi
PUJAAN :
Profesionalisme pelayanan, Unggul prestasi, Jembatan masa depan, Akhlakul karimah, Asri lingkungan dan Nyaman suasana

2. Misi
a. Mewujudkan lingkungan pendidikan yang kondusif, penuh kreativitas, kerjasama dan dinamika dengan penonjolan prestasi tinggi.
b. Memberikan transformasi ilmu pengetahuan, kecakapan hidup, dan budi pekerti yang didasari oleh kekuatan keimanan dan ketakwaan.
c. Membimbing, melatih, mengajar dan mendidik guna menghadapi jenjang pendidikan yang lebih tinggi dan di masyarakat.
d. Mempersiapkan dan meningkatkan prestasi belajar siswa serta jumlah dan mutu lulusan.

3. Tujuan
a. Tujuan Jangka Panjang
1) Menciptakan SDN Sungai Gampa 2 sebagai salah satu SDN yang memiliki kemandirian dalam pengembangan dan pengelolaan dengan berpola pada Manajemen Peningkatan Mutu Berbasis Sekolah (MPMBS)
2) Mewujudkan SDN Sungai Gampa 2 sebagai SD yang menjadi tujuan pendidikan bagi anak usia sekolah di lingkungan Desa Sungai Gampa dan sekitarnya.
3) Mewujudkan jumlah lulusan yang berkualitas sehinggga prosentase yang diterima di jenjang pendidikan berikutnya semakin besar.
4) Menciptakan lulusan yang memiliki keterampilan dan kecakapan yang dapat diaplikasikan dalam kehidupannya di kemudian hari.
5) Menciptakan peserta didik yang menghargai dan mampu mengembangkan daya nalar melalui perbuatan sehari-hari
6) Mengembangkan SDN Sungai Gampa 2 sebagai Green School sehingga bermanfaat bagi lingkungan.
7) Mewujudkan SDN Sungai Gampa 2 sebagai lingkungan pendidikan yang menjadi PUJAAN bagi semua.
b. Tujuan Jangka Menengah
1) Pada tahun 2016 menjadi finalis pada tingkat Kabupaten
2) Berprestasi dalam bidang ekstrakurikuler pada tingkat Kecamatan dan Kabupaten
3) Terpenuhi standar minimal sarana dan prasarana pendidikan sesuai SNP pada tahun 2015
4) Terbentuk kerja sama dengan lembaga horizontal dan vertikal yang dapat meningkatkan mutu pendidikan.
5) Siswa memiliki prestasi di setiap mata pelajaran.
6) Siswa memahami dan mengamalkan keimanan serta ajaran agama.
7) Siswa memiliki budaya yang baik dan memahami pentingnya etika dalam kehidupan sehari-hari.
c. Tujuan Jangka Pendek
1) Terpenuhinya kurikulum sekolah sesuai SNP tentang:
a.      Pemetaan SK/KD
b.      Silabus seluruh mata pelajaran untuk semua tingkat
c.       RPP seluruh mata pelajaran untuk semua tingkat
d.      Dokumen sistem penilaian seluruh mata pelajaran untuk semua tingkat
e.      SK/KD Kurikulum Muatan Lokal seluruh tingkat
f.        Program pengebangan diri yang mengakomodir bakat/minat siswa
g.        Tingkat kelulusan pada meningkat secara signifikan dari tahun ke tahun, dan pada tahun 2014 kelulusan mencapai 100%.
2) Guru profesional dalam melaksanakan tugas, yang ditandai dengan:
a.      Memiliki perencanaan mengajar
b.      Memiliki dokumen penilaian
c.       Melaksanakan tindak lanjut hasil penilaian
d.      Melaporkan hasil kegiatan penilaian
e.      Guru terampil mengopresikan komputer dan mengaplikasikannya dalam proses pembelajaran
3 ) Siswa mampu memperoleh nilai yang tinggi dan memuaskan di setiap mata pelajaran.
4) Siswa memiliki disiplin yang tinggi dalam menuntut ilmu dan mengamalkan ajaran agama.
5) Siswa terbiasa berperilaku berbudaya yang sesuai etika dan moral yang berlaku di masyarakat.

DENAH SEKOLAH